Menhub Pantau Arus Libur Akhir Tahun 2016

0 0

520602_620

Jakarta (25/12/2016) – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang. Budi ingin memantau langsung kesiapan PT Angkasa Pura II dan perkembangan arus libur akhir tahun 2016.

Dalam penijauannya, Budi Karya didampingi oleh Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin. Saat berada di Posko Natal Tahun Baru 2016 Terminal 1B Awaluddin memberikan penjelasan terkait dengan perkembangan kondisi lalu lintas penumpang, pesawat dan barang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta mulai dari tanggal 18 Desember 2016 sampai dengan 8 Januari 2017.

Budi Karya mengapresiasi kesiapan Bandara Internasional Soekarno-Hatta dalam mengantisipasi lonjakan penumpang selama arus libur akhir tahun 2016, baik dari sisi fasilitas dan operasional di Terminal 1, Terminal 2, dan Terminal 3. Serta, penyediaan sejumlah tenaga medis di Posko Natal Tahun Baru yang standby selama 24 jam dan ketersediaan transportasi dari dan menuju bandara seperti taksi dan Bus Damri.

“Kementerian Perhubungan sangat mengapresiasi upaya dan sinergi AP II bersama dengan stakeholder lainnya di bandara ini dalam menjaga keamanan dan kenyamanan seluruh pengguna jasa. Pemberian insentif bagi para maskapai selama libur Natal dan Tahun Baru pun merupakan langkah yang positif bagi AP II sebagai operator bandara terbesar di Indonesia dalam memberikan pelayanan prima,” ungkap Budi Karya Sumadi dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Sabtu (24/12/2016).

Sementara itu, Awaluddin mengatakan, Bandara Internasional Soekarno-Hatta sendiri merupakan bandara yang mengakomodir extra flight terbanyak mencapai 40 kali penerbangan PP per hari sejak 18 Desember 2016 hingga 8 Januari 2017. Sehingga total terdapat 880 kali penerbangan PP atau 1.760 pergerakan pesawat selama periode Natal dan Tahun Baru.

“Frekuensi penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta untuk extra flight adalah 40 extra flight per hari dari berbagai maskapai, baik penerbangan domestik dan Internasional dan sejauh ini peningkatan signifikan untuk arus lalu lintas penumpang dan maskapai sudah mulai terlihat di sejumlah bandara seperti Raja Haji Fisabilillah Tanjung Pinang, Depati Amir Pangkalpinang, dan Kualanamu Sumatera Utara,” jelas Awaluddin.

Dari sisi kesiapan pengamanan, lanjut Awaluddin, Bandara Internasional Soekarno-Hatta juga meningkatkan keamanan melalui kesiagaan 2000 personel Aviation Security (Avsec) disertai dengan bantuan 340 personel tambahan dari Kodam Jaya, 500 personel Polres Bandara, Brimob, Garnisun, Denpom, Marinir, Paskhas dan Puspom AU serta pengoperasian 1.600 CCTV optimal yang tersebar di tiga terminal.

Budi memberikan beberapa arahan kepada PT Angkasa Pura II, antara lain yaitu melakukan kajian terkait dengan pelayanan taksi non-stiker untuk dapat beroperasi di bandara, meminjamkan kendaraan PK-PPK kategori 5 dari Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru untuk mendukung pengoperasian Bandara Depari Parbo, Kerinci-Jambi.

Budi juga meminta PT Angkasa Pura II segera mengoperasian terminal baru di Bandara Depati Amir Pangkalpinang dan mempercepat proses penyelesaian pembangunan tahap II terminal nBandara Supadio Pontianak, serta mulai mengoperasikan Instrument Lighting System (ILS) baru di Bandara Sultan Thaha Jambi. – Lintas Media News

Tinggalkan Pesan

Your email address will not be published.